Example 728x250

Setelah marger, Arman Depari kembali jadi Komisaris Subholding Pelindo

 

Mdi19.com – Jakarta 17/10/2021.

Irjen Pol DRs Arman Depari.

Pasca marger PT Pelindo (Persero) atau digabung dari empat perusahaan pelabuhan yang sebelumnya ada, kini pemerintah telah menetapkan jajaran direksi dan komisaris untuk empat subholding usahanya.

Menurut Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono penetapan pengurus ini sudah dilakukan bertepatan dengan terbentuknya holding jasa pelabuhan BUMN pada 1 Oktober lalu.

“Penetapan direktur dan komisaris itu sudah sejak tanggal 1 Oktober,” kata Arif kepada wartawan pada Rabu pertengahan Oktober 2021.

Subholding Pelindo

Adapun subholding Pelindo ini dibagi menjadi empat berdasarkan jenis bisnis yang dijalankannya. Keempatnya antara lain peti kemas, non peti kemas, logistik & hinterland development, dan marine, equipment, & port services. Keempatnya diberi nama PT Terminal Petikemas Indonesia, PT Pelindo Multi Terminal, PT Pelindo Jasa Maritim, dan PT Pelindo Solusi Logistik.

Nama-nama yang ditetapkan sebagai jajaran komisaris dan direksi di keempat perusahaan ini juga beragam, mulai dari mantan petinggi kepolisian dan BNN Arman Depari, mantan Ketua BPK Moermahadi Soerja Djanegara, hingga tenaga ahli Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin. Adapun nama-nama yang duduk dalam jajaran direksi dan komisaris PT Pelindo Multi Terminal, adalah:

Komisaris Utama/Komisaris Independen : Darwanto
Komisaris : Arman Depari
Komisaris : Ahmad Perwira Mulia Tarigan
Komisaris : M Yusuf Permana
Komisaris Independen : Herbert Timbo Parluhutan Siahaan
Komisaris Independen : Syahrian Harahap

Direksi

Direktur Utama : Drajat Sulistyo
Direktur Strategi dan Komersial : Ogi Rulino
Direktur Operasi : Ridwan Sani Siregar
Direktur Teknik : Prakosa Hadi Takariyanto
Direktur SDM : Ady Sutrisno
Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko : Yon Irawan. (Ams/Koko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *