Indramayu – Perayaan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah jadi ajang yang menarik bagi Wali Santri terutama di Pondok Pesantren (Ponpes) Mahad Al-Zaytun dari berbagai daerah.
Salahsatunya adalah Soni Wali Santri asal Banten ini juga menerima undangan Dari Syaikh Panji Gumilang untuk hadir dalam acara 1 Muharram tersebut.
Dalam sesi wawancara dengan Soni sebagai Wali Santri (Walsan) punya beragam cerita menarik mulai dari isu dan kemandirian yang mampu kita simak bersama.
Dirinya pun mengaku bangga akan kemajuan dari Pondok Pesantren (Ponpes) Ma’had Al-Zaytun yang kian hari kian berubah maju bahkan anaknya kini sudah masuk dalam Institut Agama Islam Al-Aziz di Kampus Al-Zaytun.
Baca Juga :
Dipermalukan oleh Alumni Al-Zaytun Ken Setiawan Malu
“Alhamdulillah sudah 12 Tahun menyekolahkan anak di Al-Zaytun tak ada kekhawatiran terhadap anak itu seperti berita-berita yang telah beredar.” Imbuhnya
Anaknya yang kini telah melanjutkan pendidikan di IAI Al Aziz merasa bahwa berita-berita yang beredar itu ditelan mentah-mentah begitu saja oleh masyarakat
” Anak saya yang sekarang sudah di kuliahan pernah bilang kalau mereka ga pernah mengunjungi tempat ini, Mereka menelan informasi secara mentah-mentah tanpa lihat dan mampir, Kalaupun mampir mungkin Mereka akan mendapatkan jawaban itu tanpa harus ditanyakan langsung kemungkinan kagum terhadap Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun yang tidak selalu dianggap benar alias hoak”. Kutipnya
Soni berharap agar masyarakat juga tidak ikut menghakimi perjalanan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun karena disinilah pendidikan dipupuk secara langsung dan direalisasikan dengan sangat menarik.
Atril/Tha (Red)