Example 728x250

Darajat Pass Destinasi Wisata Alam Populer di Garut

M19News – Garut terkenal dengan berbagai kawah atau danau vulkanis. Ada kawah Talaga Bodas, Kamojang, Papandayan dan Kawah Darajat.

Masih berada di dalam kawasan kawah Darajat terdapat obyek wisata populer yakni Darajat Pass.

Destinasi wisata yang terletak di Jl. Darajat Km. 14 Kampung Bedeng Desa Karyamekar Kecamatan Pasirwangi Kabupaten Garut Jawa Barat memiliki kolam permandian air panas sebagai fasilitas utama.

Ada berbagai kolam dengan kedalaman dan tingkat panas yang berbeda dan waterboom atau water park.

Fasilitas lain yang ditawarkan seperti saung gazebo, rumah makan, out bound, kamar mandi, musalah dan hotel dan banyak spot cantik untuk berswafoto.

Harga tiket Darajat Pass Water Park ini cukup murah hanya Rp30.000 untuk anak-anak dan dewasa.

Kawasan yang terletak di Garut Barat dengan jarak 25 KM dari Garut Kota memiliki panorama alam yang indah, udara sejuk pegunungan sebagai daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke tempat ini.

“Sarana prasarananya lengkap, kedatangan kami sejak pagi dipandu dengan baik, toilet bersih dan banyak. kami merasa nyaman dan terlayani,” ucap Yessi Yunita salah satu pengunjung dari Jakarta, Rabu 1 Desember 2021.

“Senang bisa berkunjung ke Darajat Pass karena di fasilitasi oleh rekanan pada satuan pendidikan PKBM, tempatnya sejuk dan air panas nya juga langsung dari pegunungan yang banyak memiliki kandungan belerang yang sangat baik untuk kulit kita, harapan nya bisa datang kesini lagi menikmati wahana yang lain yang ada di sini,” ujar Etty Sugiati, pengunjung lainnya. (Ansori)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *