Seni dan Budaya

Festival Lansek Manih V Sambut HUT ke-74 Kabupaten Sijunjung

×

Festival Lansek Manih V Sambut HUT ke-74 Kabupaten Sijunjung

Sebarkan artikel ini

M19News, Sumatera Barat – Festival Lansek Manih V, Sijunjung Rancak Expo 2023 digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Kabupaten Sijunjung.

Kegiatan yang berlangsung dari 18 hingga 25 Februari 2023 berlokasi di Jl. Lansek Manih, Nagari Muaro, Pasar Jum’at, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat.

Festival yang menampilkan berbagai macam pameran produk asli Sumatera Barat, seperti pameran produk unggulan, Investasi, pariwisata, koperasi dan UKM serta berbagai macam hiburan dengan tujuan untuk mempromosikan produk dan jasa, memberikan kesempatan kepada pengusaha industri, perdagangan serta menjadikan Kabupaten Sijunjung sebagai daerah wisata dan investasi.

Festival yang dihadiri dari berbagai perwakilan wilayah di Sumatera Barat serta dari berbagai wilayah di Indonesia sukses menarik perhatian.

Salah satu perwakilan dari Dinas Perdagangan Kota Padang yang mengenalkan produk Pizza asli buatan tangan dan kopi khas Kota Padang turut memeriahkan Festival Lansek Manih V Sijunjung Rancak Expo 2023.

Saat dikonfirmasi via telpon, Nengsih Kepala Bidang (Kabid) Bina Usaha dan Pelaku Distribusi Dinas Perdagangan Kota Padang, mengatakan bangga dan sangat mengapresiasi atas terlaksananya Festival Lancek Manih V dalam memeriahkan HUT ke-74 Kabupaten Sijunjung.

“Saya mewakili Pemerintah Kota Padang, khususnya Dinas Perdagangan sangat bangga dan mengapresiasi Festival Lancek Manih V ini,” ujarnya.

Selain, lanjutnya mengatakan, memeriahkan HUT ke-74 Kabupaten Sijunjung, Festival ini juga bermanfaat untuk mempromosikan dan mendongkrak pariwisata serta industri perdagangan yang ada di Sumatera Barat.

“Dari Kota Padang sendiri kita membuka stand dengan mengenalkan Pizza rendang dan kopi buatan asli dari warga lokal yang mewakili industri kecil binaan Dinas Perdagangan Kota Padang,” ujarnya.

“Semoga dengan adanya acara ini bisa mendongkrak pengusaha industri, perdagang dan pariwisata yang ada disini,” tambahnya.

Tak luput, ucapnya menutup pembicaraan, saya mewakili Dinas Perdagangan Kota Padang, mengucapkan selamat HUT ke-74 Kabupaten Sijunjung, semoga Kabupaten Sijunjung menjadi lebih maju dan berprestasi.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *